Bone -Apala Bhabinkamtibmas Polsek Barebbo, Bripka Suriadi, melaksanakan kegiatan sambang dan Door to Door System (DDS) di Desa Binaan. Kegiatan ini bertujuan untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga setempat. Jumat 24/1/25
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Suriadi mengimbau warga untuk turut serta berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. “Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Mari kita bersama-sama menjaga lingkungan kita agar tetap aman, tertib, dan nyaman,” ujar Bripka Suriadi saat berdialog dengan warga.
Kegiatan yang berlangsung dengan lancar dan tertib ini mendapatkan respon positif dari masyarakat. Warga terlihat antusias mendengarkan himbauan dari aparat kepolisian yang selalu hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman di desa mereka.
Dengan adanya kegiatan sambang dan DDS ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya peran aktif mereka dalam menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis. Polisi pun berharap agar hubungan yang sudah terjalin dengan baik antara pihak Kepolisian dan masyarakat terus berlanjut demi terciptanya keamanan yang lebih baik di wilayah Polsek Barebbo.
Kegiatan ini menunjukkan komitmen Polsek Barebbo untuk terus menjaga hubungan yang baik dengan masyarakat serta memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum mereka tetap terjaga.
NnZz