Menu

Mode Gelap
Waspada Kejahatan Bermodus Video Call WhatsApp, Begini Cara Mencegah dan Mengatasinya Hari Maulid Nabi, Kapolda Sulsel Letakkan Batu Pertama Pembangunan Pondok Tahfidz Darussalam Misteri Terungkap: Orang Tua Bayi Terlantar di Watampone Ditemukan Kurang dari 24 Jam Unit Resmob Polres Bone Bekuk Pelaku Utama, Lengkapi Penangkapan Dua Tersangka Sebelumnya Kasus Pencurian Rp26 Juta di BRILink Bone Terungkap, Pelaku Ditangkap di Kolaka

Polsek Barebbo · 15 Nov 2024 22:13 WITA ·

Bhabinkamtibmas Polsek Barebbo Dukung Ketahanan Pangan Nasional Lewat Pendataan Lahan Pekarangan Bergizi


 Bhabinkamtibmas Polsek Barebbo Dukung Ketahanan Pangan Nasional Lewat Pendataan Lahan Pekarangan Bergizi Perbesar

 

Bone -Apala Aipda Hendra Elvian M, Bhabinkamtibmas Polsek Barebbo, melaksanakan kegiatan sambang di Desa Barebbo pada Jumat (15/11/2024). Dalam kunjungannya, ia melakukan pendataan lahan milik warga atas nama Ibu Marhana, yang akan digunakan untuk program Lahan Pekarangan Bergizi. Program ini merupakan bagian dari upaya mendukung Ketahanan Pangan Nasional.

Kegiatan berlangsung lancar dengan dukungan penuh dari masyarakat. Aipda Hendra Elvian menyampaikan pentingnya memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam tanaman produktif, seperti sayuran dan buah-buahan, guna menunjang kebutuhan pangan keluarga dan menjaga keberlanjutan lingkungan.

“Salah satu tujuan program ini adalah untuk mendorong kemandirian pangan di tingkat rumah tangga. Selain itu, program ini juga sejalan dengan visi pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan nasional,” jelas Aipda Hendra Elvian.

Warga Desa Barebbo menyambut baik inisiatif tersebut. Ibu Marhana, salah satu peserta program, mengungkapkan apresiasinya kepada Bhabinkamtibmas atas dukungan dan pendampingan yang diberikan.

Kapolsek Barebbo, Iptu Dodie Ramaputra, mengapresiasi langkah proaktif anggotanya dalam mendukung program pemerintah. “Kami mendukung penuh kegiatan seperti ini karena membawa dampak positif bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya ketahanan pangan,” ujarnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi desa lainnya di wilayah hukum Polsek Barebbo untuk lebih aktif dalam memanfaatkan lahan pekarangan secara produktif.

NnZz

Artikel ini telah dibaca 9 kali

Baca Lainnya

Menitoring Penyaluran BLT Ibu Polwan Titip Pesan Jaga Kamtibmas Di Desa Binaan

12 Desember 2024 - 19:47 WITA

Tingkatkan Komunikasi Dengan Warga Bhabinkamtibmas Aipda Andi Faesal A, SH. Laksanakan Sambang dan DDS di Desa

12 Desember 2024 - 19:44 WITA

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Upayakan Problem Solving Kasus Pengrusakan Mesin Pompa Air di Desa Kading

12 Desember 2024 - 19:39 WITA

Hadir Dan Pantau Penyaluran BLT Agar Berjalan aman Dan Lancar ,Itu Sudah Tanggung Jawab Kami

12 Desember 2024 - 19:37 WITA

Kapolsek Barebbo Bersama Bhainkamtibmas Hadiri dan Pantau Penyaluran BLT-DD untuk Pemulihan Ekonomi di Desa Cempaniga

12 Desember 2024 - 19:35 WITA

Bhabinkamtibmas Polsek Barebbo Hadiri Pelatihan Pembibitan Tanaman Pekarangan Menuju Ketahanan Pangan di Desa Kajaolaliddong

12 Desember 2024 - 19:32 WITA

Trending di Polsek Barebbo