Bone -Apala Brigpol Andi Multasang, S.E., Bhabinkamtibmas dari Polsek Barebbo, melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) atau sambang di Desa Parippung Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi yang lebih baik antara aparat kepolisian dan warga setempat. Selasa 4/3/25
Dalam kesempatan ini, Brigpol Andi Multasang mengunjungi beberapa rumah warga untuk berdialog dan mendengarkan langsung aspirasi serta permasalahan yang dihadapi masyarakat. Ia menjelaskan bahwa kegiatan sambang ini sangat penting untuk menciptakan komunikasi yang terbuka dan saling mendukung dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan.
Warga Desa Parippung menyambut positif kehadiran Brigpol Andi. Mereka mengungkapkan beberapa isu, termasuk keamanan malam hari dan upaya meningkatkan kebersihan lingkungan. Brigpol Andi berjanji akan menyampaikan keluhan tersebut kepada pihak berwenang dan berkoordinasi untuk mencari solusi yang tepat.
Melalui kegiatan DDS ini, diharapkan hubungan antara Polsek Barebbo dan masyarakat semakin erat, sehingga tercipta suasana yang aman dan kondusif. Kegiatan sambang ini juga menjadi bagian dari upaya Polri dalam mendekatkan diri kepada masyarakat dan meningkatkan partisipasi mereka dalam menjaga keamanan bersama.
NnZz