Menu

Mode Gelap
Pastikan Keamanan Nataru, Forkopimda Bone Tinjau Pos Pengamanan dan pelayanan di Bone” Waspada Kejahatan Bermodus Video Call WhatsApp, Begini Cara Mencegah dan Mengatasinya Hari Maulid Nabi, Kapolda Sulsel Letakkan Batu Pertama Pembangunan Pondok Tahfidz Darussalam Misteri Terungkap: Orang Tua Bayi Terlantar di Watampone Ditemukan Kurang dari 24 Jam Unit Resmob Polres Bone Bekuk Pelaku Utama, Lengkapi Penangkapan Dua Tersangka Sebelumnya

Polres · 30 Jan 2025 14:04 WITA ·

Kegiatan Binrohtal Personel Polres Bone di Masjid Qadrul Islam


 Kegiatan Binrohtal Personel Polres Bone di Masjid Qadrul Islam Perbesar

Pada hari Kamis, 30 Januari 2024, Personel Polres Bone mengikuti kegiatan Binrohtal (Bimbingan Rohani dan Mental) yang diselenggarakan di Masjid Qadrul Islam. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan anggota Polri, sekaligus mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat melalui kegiatan keagamaan.

Pada kesempatan tersebut, tema yang diangkat oleh Ustadz Amrullah Arsyad A.Md, S.Pd adalah “Faidah-Faidah Bulan Rajab”. Ustadz Amrullah memberikan penjelasan mendalam tentang bulan Rajab yang memiliki banyak keutamaan dan manfaat bagi umat Muslim, di antaranya sebagai waktu yang tepat untuk memperbanyak amal ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT. Bulan Rajab juga menjadi momentum penting untuk mempersiapkan diri memasuki bulan Ramadhan, bulan suci yang penuh berkah.

Kegiatan ini dipandu oleh KBO Sat Binmas, Ipda Ismail, S.H., M.H., yang memberikan pengarahan sekaligus mendampingi para peserta dalam mengikuti acara. Dalam arahannya, Ipda Ismail menekankan pentingnya meningkatkan kualitas ibadah, baik secara individu maupun bersama-sama, agar dapat mencapai kebahagiaan dunia dan akhirat.

Kegiatan Binrohtal ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk menumbuhkan semangat spiritual, kedisiplinan, dan keharmonisan dalam bertugas sebagai anggota Polri, serta meningkatkan rasa saling percaya antara aparat keamanan dan masyarakat. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin untuk membina mental dan rohani anggota Polres Bone.

Opr Sat Binmas.

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kapolres Bone Gerak Cepat Amankan Pasokan dan Harga LPG 3 Kg Melon

6 Februari 2025 - 12:17 WITA

Personel Polsek Palakka Polres Bone Melakukan Pengecekan Gas LPG di Pangkalan

6 Februari 2025 - 10:29 WITA

Binrohtal Personel Polres Bone dan Pengajian Rutin Bhayangkari: Ustadz Agussalim Beri Siraman Rohani

6 Februari 2025 - 10:14 WITA

Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Kahu Sambangi Petani

6 Februari 2025 - 08:59 WITA

Kapolres Bone Sambut Audiensi LSM Lamellong dalam Rangka Silaturahmi

4 Februari 2025 - 16:42 WITA

Personel Satres Narkoba Polres Bone Amankan 6 Pelaku Penyalahgunaan Sabu di Beberapa Lokasi

4 Februari 2025 - 10:57 WITA

Trending di Polres