BONE – Sibulue. Kanit Binmas Polsek Sibulue Polres Bone Aipda Muhammad Aras Patarai,S.H. mengisi Khutbah di Masjid Baiturrahman Dusun Laiwa Desa Manajeng Kecamatan Sibulue dengan tema tentang Keimanan dan Keamanan Jum’at 27/2021.
Diantara Wujud Tugas Kepolisian dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat sebagaimana tugas pokoknya yakni aktif bersosialisasi dengan masyarakat dan memberikan pencerahan termasuk pencerahan kerohanian.
Kanit Binmas Polsek Sibulue Polres Bone Aipda Muhammad Aras Patarai, S.H. tampil di Masjid Baiturrahman Dusun Laiwa Desa Manajeng Kecamatan Sibulue memberikan pencerahan dan ajakan meningkatkan keimanan dan ketakwaan melalui Khutbah Jum’at.
Dalam khutbahnya Muhammad Aras Patarai mengajak jamaah meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, dengan iman dan ketakwaan yang diwujudkan dalam amalan-amalan yang baik maka Allah SWT akan hadirkan keberkahan dan keamanan di kampung kita” ucapnya
Saat dikonfirmasi Kanit Binmas ini mengatakan bahwa untuk menghadirkan keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat maka dibutuhkan amal-amal yang baik, untuk bisa melakukan amal-amal yang baik tentunya dibutuhkan keimanan yang baik, maka penting saling mengingatkan dan memotivasi untuk senantiasa memperbaiki keimanan dan ketaqwaan kita, inilah diantaranya yang kami lakukan dari kepolisian yakni memberikan pencerahan kepada masyarakat dalam banyak sarana diantaranya melalui Khutbah Jum’at” jelasnya
Pelapor: Supri