Bone Ajangale, Curhatan Jum’at oleh Waka Polsek Ajangale Ipda Syamsul Bahri yang di dampingi oleh Kanit Propam Polsek Ajangale Bripka Jumadil bersilaturahmi dengan beberapa anggota komunitas ojek di pangkalan Mamminasata Kelurahan Pompanua Kecamatan Ajangale Kabupaten Bone, Jumat 24/03/2023,
Dalam kegiatan silaturahim tersebut dihadiri oleh 4 (empat) orang anggota komunitas ojek yang di ketuai oleh saudara Sutra Alias Anggu , curhatan Jum’at kali ini komunitas ojek mengharapkan pembinaan dari pihak kepolisian terutama dalam berkendara saat membawa penumpang.
Dalam arahan Waka Polsek Ajangale Ipda Syamsul Bahri menyampaikan himbaun agar para komunitas ojek memperhatikan keselamatan berlalulintas terutama saat membonceng penumpang, mentaati peraturan lalu lintas serta menggunakan helm baik pengemudi maupun penumpangnya.
Kami juga mengharapkan bersama sama untuk menjaga Kamtibmas, serta ketua ojek agar bisa mengatur anggotanya agar tidak berebutan mengambil penumpang sehingga penumpang merasa aman nyaman dan tidak terganggu, ujar Waka Polsek Ajangale Ipda Syamsul Bahri.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk selalu mendekatkan diri kepada warga masyarakat agar selalu terjalin silaturahmi dengan baik , serta menumbuhkan rasa persaudaraan sehingga warga masyarakat tidak segan dan sungkan dalam memberikan masukan informasi kepada pihak kepolisian, karena mereka merasa dekat nyaman ketika bertemu dengan pihak keamanan terutama dari pihak Kepolisian,sehingga warga masyarakat dengan sendirinya dapat mengembalikan kepercayaan masyarakat kepada institusi Polri,serta warga masyarakat yang di datangi selalu merasa bangga dengan kehadiran polisi di tengah tengah nya,tutur Ipda Syamsul Bahri Waka Polsek Ajangale .
Opan29