BONE – Dalam rangka peningkatan kesehatan masyarakat di Desa binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Tellu siattinge Polres Bone Brigpol Saharuddin menghadiri kegiatan Rembuk Stunting untuk perencanaan RKPDes tahun 2022 di Desa Sijelling Kecamatan Tellu siattinge Kabupaten Bone, Sabtu ( 18/09/2021 ).
Kegiatan tersebut merupakan strategi konvergensi dalam penanggulangan stunting ( Kondisi tinggi badan anak lebih pendek dibanding tinggi badan anak seusianya ) di Desa Sijelling Kecamatan Tellu siattinge Kabupaten Bone yang merupakan salah satu program pemerintah untuk menanggulangi Gizi buruk pada anak.
Tujuan dilaksanakannya Rembuk Stunting tersebut untuk mensosialisasikan pentingnya kesehatan pada anak agar tidak mengalami Gizi buruk serta untuk mencari solusi dari penyebab terjadinya stunting mulai dari faktor ekonomi, SDM, hingga faktor geografi desa tersebut.
Saat di temui, Brigpol Saharuddin menjelaskan bahwa “Kegiatan-kegiatan sosialisasi harus terus dilakukan secara berkesinambungan agar masyarakat Desa Sijelling dapat memahami pentingnya kesehatan, dan diharapkan agar aparatur desa yang hadir dalam kegiatan sosialisasi tersebut dapat meneruskan materi sosialisasi kepada warga sehingga maksud dan tujuan kegiatan tersebut sampai kepada warga, “Jelas Brigpol Saharuddin
Penulis : ARIANTO