Menu ✖

Mode Gelap

Polsek Libureng · 29 Apr 2025 09:52 WITA · kurang dari 1 menit

Ka SPK Polsek Libureng Pimpin Upacara di SD Inpres 6/75 Tanabatue, Tanamkan Nilai Disiplin Sejak Dini


 Ka SPK Polsek Libureng Pimpin Upacara di SD Inpres 6/75 Tanabatue, Tanamkan Nilai Disiplin Sejak Dini Perbesar

Bone Libureng, Senin 28 April 2025 – Ka SPK Polsek Libureng Polres Bone Aiptu Arifuddin, S.Sos memimpin pelaksanaan upacara bendera di SD Inpres 6/75 Kel. Tanabatue Kec. Libureng Kab. Bone.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan dan penyuluhan kepada pelajar dalam rangka menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, nasionalisme, serta menjalin kedekatan antara polisi dan masyarakat khususnya generasi muda.

Dalam amanatnya, Aiptu Arifuddin, S.Sos menyampaikan pentingnya kedisiplinan, kejujuran, serta menjauhi segala bentuk kenakalan remaja. Ia juga mengajak para siswa untuk rajin belajar, menghormati guru dan orang tua, serta senantiasa menjaga nama baik sekolah.

“Kami hadir di tengah-tengah anak-anak ini untuk memberikan motivasi dan semangat agar mereka tumbuh menjadi generasi penerus yang tangguh dan bertanggung jawab,” ujarnya.

Kepala SD Inpres 6/75 Hj. Nur Maidah, S.Pd menyambut baik kehadiran Aiptu Arifuddin, S.Sos dan menyatakan bahwa kehadiran polisi di sekolah memberikan dampak positif bagi semangat dan perilaku siswa.

Upacara berlangsung khidmat dan diikuti oleh seluruh siswa, guru, serta staf sekolah. Setelah kegiatan, Aiptu Arifuddin, S.Sos juga berkesempatan berdialog dengan para guru dan memberikan himbauan terkait keamanan lingkungan sekolah.

 

POLSEK LIBURENG

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bersama Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Libureng gotong royong melakukan Penyemprotan Rumput di Jalanan Desa Laburasseng

11 Mei 2025 - 20:20 WITA

Bhabinkamtibmas Polsek Libureng Hadiri Pembentukan Kelompok Tani di Desa Pitumpidange

11 Mei 2025 - 20:18 WITA

Personel Polsek Libureng Tingkatkan Patroli Wujudkan Kamtibmas Kondusif

9 Mei 2025 - 09:07 WITA

Dengan Sambang, Bhabinkamtibmas Polsek Libureng ajak warga wujudkan Kamtibmas kondusif 

9 Mei 2025 - 08:58 WITA

Sambangi warga, Personel Polsek Libureng Sampaikan Pesan Kamtibmas

9 Mei 2025 - 08:45 WITA

Kapolsek Libureng Pimpin Pengamanan Pemberangkatan Jamaah Haji

6 Mei 2025 - 08:08 WITA

Trending di Polsek Libureng