BONE – Palakka, Sebagai wujud kepedulian terhadap warga binaan Bhabinkamtibmas Desa Mico Bripka Arman turut melayat ke salah satu rumah warga yang meninggal dunia, Sabtu, 28/10/2023.
Hal ini merupakan kepedulian dan rasa empati bhabinkamtibmas terhadap masyarakat binaan, ikut berbelasungkawa atas meninggalnyasalah satu warga.
Saat saya sedang patroli, ada salah satu warga yang menelpon bahwa tetangganya ada yang meniggal dunia, ujar Bripka Arman.
Mendengar salah satu warga didesa binaan yang meninggal dunia maka sebagai seorang Bhabinkamtibmas merasa peduli dan berempati kepada keluarga yang ditinggalkan dengan melayat ke rumah duka.
“Saya juga turut mengantarkan jenazah hingga ke pemakamannya,” tuturnya.
Sementara itu ditempat terpisah Kapolsek Palakka Polres Bone AKP Sukirno mengatakan bahwa yang dilakukan Bhabinkamtibmas desa Mico itu merupakan salah satu wujud empati dan kepedulian terhadap warga, semoga menjadi contoh kepada bhabinkamtibmas yang lain dan menjadi kebaikan di sisi Allah SWT, jelas Kapolsek Palakka.
penulis,19 plk