Polresbonetribratanews.com, Bone-Lonrae. Aparat Kepolisian dari Satpolairud Polres Bone memberikan himbauan kepada nelayan dan pemilik kapal perikanan untuk waspada terhadap cuaca buruk, Rabu (23/02/2022) siang.
Hal itu dilakukan melalui kegiatan Pemolisian masyarakat (Polmas) perairan oleh Kasubnit Patwal Air Satpolairud Polres Bone Aiptu Aris Muris bersama dengan Bripka Abbas Susanto diwilayah pesisir pangkalan pendaratan ikan (PPI) Lonrae Kelurahan Lonrae Kecamatan Tanete Riattang Timur Kabupaten Bone.
Kasubnit Patwal Air Satpolairud Polres Bone dalam kegiatannya mengatakan, kegiatan tersebut untuk memberikan warning kepada masyarakat nelayan terkait cuaca buruk.
“Untuk mengingatkan masyarakat nelayan agar lebih berhati-hati dalam melakukan aktivitasnya dilaut guna menghindari kemungkinan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan ditengah laut sehubungan dengan cuaca buruk,” kata Aris.
“Para nelayan dan pemilik kapal perikanan diharapkan dapat mematuhi standar operasional kapal perikanan atau tidak melaut dalam beberapa waktu hingga cuaca kembali normal, tetap memperhatikan informasi cuaca yang telah dikeluarkan oleh pemerintah,” tambahnya.
Kasat Polairud Polres Bone Akp A. Sukri Sulaiman juga membenarkan saat ditemui diruang kerjanya terkait kegiatan anggotanya menghimbau masyarakat tentang cuaca buruk yang terjadi beberapa hari terakhir diperairan Teluk Bone.
“Iya benar, anggota sudah saya perintahkan untuk memberikan himbauan kepada masyarakat nelayan agar lebih berhati-hati dalam melakukan aktivitas dilaut, hal ini sebagai langkah antisipasi terjadinya kecelakaan dilaut,” ucap A. Sukri.
Kegiatan tersebutpun disambut baik oleh para nelayan dan mengucapkan banyak terimakasih pada pihak Kepolisian khususnya Satpolairud Polres Bone yang telah memberikan peringatan terkait kondisi cuaca.
Akbar38