Menu

Mode Gelap
Waspada Kejahatan Bermodus Video Call WhatsApp, Begini Cara Mencegah dan Mengatasinya Hari Maulid Nabi, Kapolda Sulsel Letakkan Batu Pertama Pembangunan Pondok Tahfidz Darussalam Misteri Terungkap: Orang Tua Bayi Terlantar di Watampone Ditemukan Kurang dari 24 Jam Unit Resmob Polres Bone Bekuk Pelaku Utama, Lengkapi Penangkapan Dua Tersangka Sebelumnya Kasus Pencurian Rp26 Juta di BRILink Bone Terungkap, Pelaku Ditangkap di Kolaka

Polsek Ponre · 23 Des 2024 18:12 WITA ·

Polsek Ponre melaksanakan pengamanan rangkaian kunjungan kerja kapolda Sulawesi Selatan didesa Bolli


 Polsek Ponre melaksanakan pengamanan rangkaian kunjungan kerja kapolda Sulawesi Selatan didesa Bolli Perbesar

Bone-ponre – Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan Irjen Pol Yudhiawan, SH, S.I.K, MH, MSi melakukan kunjungan kerja ke Desa Bolli kecamatan Ponre dalam rangka peluncuran dan deklarasi berbagai program inovatif yang bertujuan memperkuat ketahanan masyarakat desa. Program tersebut meliputi deklarasi Desa Ketahanan Pangan, Desa Bersih dari Narkoba, Desa Bersih dari Judi Online, serta Desa Bersih dari Korupsi, Senin (23/12/2024)

 

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Forkopimda, pemerintah daerah, tokoh masyarakat, serta warga desa setempat. Dalam sambutannya, Kapolda Irjen pol Yudhiawan SH, S.I.K, MH, MSi menekankan pentingnya kerja sama seluruh elemen masyarakat dalam mewujudkan desa yang tangguh secara sosial, ekonomi, dan keamanan.

 

“Program ini tidak hanya menjadi simbol komitmen kita bersama, tetapi juga langkah konkret untuk menciptakan desa yang mandiri dan bebas dari berbagai ancaman, baik itu narkoba, judi online, maupun korupsi,” ujar Kapolda.

 

Setelah deklarasi, Kapolda bersama jajaran dan warga desa meninjau lahan produktif yang dikelola masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, Kapolda secara simbolis melakukan penanaman bibit jagung sebagai wujud dukungan terhadap program ketahanan pangan desa.

 

Penanaman bibit jagung ini menjadi bagian dari langkah awal pemberdayaan lahan produktif di desa tersebut. Pemerintah desa bersama masyarakat berkomitmen mengelola lahan secara berkelanjutan untuk meningkatkan hasil pertanian yang dapat mendukung perekonomian lokal.

 

Kepala Desa Bolli A. Jupasni SPd menyampaikan apresiasinya atas kunjungan dan dukungan dari Kapolda. “Kami sangat bersyukur atas perhatian yang diberikan. Deklarasi ini akan menjadi semangat baru bagi kami untuk membangun desa yang lebih baik dan bebas dari segala bentuk ancaman,” katanya.

 

Dengan peluncuran program ini, Desa Bolli diharapkan menjadi model bagi desa-desa lain dalam menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan sejahtera. Program ini juga menunjukkan sinergi yang kuat antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam membangun Indonesia yang lebih baik.

 

ML79

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

“Keakraban tercipta, bhabinkamtibmas Polsek Ponre hadiri hajatan pernikahan warga desa Binaannya

19 Desember 2024 - 18:35 WITA

Dekatkan diri dengan anak, bhabinkamtibmas Polsek Ponre dan Babinsa gelar kelas edukasi diPaud didesa Binaannya

19 Desember 2024 - 15:32 WITA

Bhabinkamtibmas Polsek Ponre bersama dengan kepala desa salebba serahkan upah harian program PKTD tahun 2024

18 Desember 2024 - 15:03 WITA

Bhabinkamtibmas Polsek Ponre melaksanakan pengawalan dan pengamanan kegiatan lomba lari 5 km yang diselenggarakan SMAN 28 ponre

16 Desember 2024 - 13:12 WITA

Bhabinkamtibmas Polsek Ponre mengawal pelaksanaan penyaluran BLT DD didesa Binaannya

13 Desember 2024 - 15:45 WITA

Dai Kamtibmas mitra polri dalam khutbah Jum’at, didampingi oleh bhabinkamtibmas Polsek Ponre

13 Desember 2024 - 15:30 WITA

Trending di Polsek Ponre