Bone – Ponre, Dalam rangka mewujudkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 yang aman, damai, dan berintegritas, personil Polsek Ponre bersama dengan pemerintah desa mattampae kecamatan Ponre kabupaten Bone Kanit Intel Polsek Ponre melaksanakan Deklarasi Damai di Kantor Desa mattampae kecamatan Ponre kabupaten Bone, Selasa, (10/09/2024)
Dengan mengusung tema “Kami Berkomitmen Menciptakan Pilkada 2024 yang Aman, Damai, Jujur, dan Berwibawa”, deklarasi ini bertujuan untuk menciptakan iklim demokrasi yang sehat dan menjunjung tinggi nilai-nilai keadilan dalam proses pemilihan kepala daerah.
Selain itu, dalam acara ini juga dilaksanakan Deklarasi STOP POLITIK UANG, di mana disampaikan bahwa segala bentuk pemberian maupun penerimaan politik uang akan dikenai sanksi hukum.
Bhabinkamtibmas Polsek Ponre Aiptu Iwan dalam sambutannya menekankan pentingnya komitmen seluruh elemen masyarakat dan penyelenggara pemilu dalam menjaga suasana kondusif selama berlangsungnya Pilkada 2024. “Kami berharap melalui deklarasi ini, masyarakat Kecamatan Ponre khususnya desa mattampae dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Pilkada, serta menghindari praktik politik uang yang bisa merusak proses demokrasi,” ungkapnya.
Aiptu Iwan juga memberikan penekanan pada pentingnya sinergi antara pihak keamanan, pemerintah, dan masyarakat untuk memastikan Pilkada berjalan dengan damai tanpa gangguan.
“Partisipasi aktif masyarakat sangat penting. Kami di sini untuk memastikan keamanan, tetapi masyarakat juga harus ikut serta dalam menjaga kondusivitas,” ujar Aiptu Iwan,
Deklarasi tersebut diakhiri dengan penandatanganan bersama dari semua pihak yang hadir sebagai bentuk komitmen terhadap suksesnya pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Bone, khususnya di desa mattampae kecamatan Ponre. Para peserta deklarasi juga bersepakat untuk menolak segala bentuk intimidasi dan upaya yang merusak integritas pemilu, serta berkomitmen untuk mendukung proses demokrasi yang jujur dan adil.
Dengan pelaksanaan deklarasi ini, diharapkan Pilkada Serentak 2024 di Kecamatan Ponre dan sekitarnya dapat berjalan lancar, aman, serta bebas dari praktik-praktik yang melanggar hukum.
ML79