Bone-Ulaweng – Sebuah kecelakaan tragis terjadi Malam tadi di jalan Poros Makasar-Bone melibatkan sebuah mobil truk yang terguling. Meski kendaraan mengalami kerusakan parah, beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Personil Polsek Ulaweng segera datang ke lokasi kejadian untuk melakukan pemeriksaan dan membantu evakuasi.
Kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 23.00 wita saat truk yang melaju dari arah Makassar menuju Watampone kehilangan kendali dan akhirnya terguling di sisi jalan. Laporan sementara menyebutkan bahwa penyebab kecelakaan kemungkinan akibat over load atau pengemudi yang hilang konsentrasi.
“Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, truk mengalami kerusakan cukup parah, dan kami segera mengamankan lokasi serta melakukan penyelidikan lebih lanjut,” ujar Kapolsek Ulaweng Iptu Andi Lagau, SH, yang memerintahkan anggotanya ke lokasi kejadian.
Sementara itu, pengemudi truk yang menjadi satu-satunya orang di dalam kendaraan selamat meski mengalami luka ringan. Ia langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
Pihak kepolisian juga menghimbau kepada para pengguna jalan untuk lebih berhati-hati, terutama saat kondisi cuaca buruk atau jalan licin, serta memastikan kendaraan dalam kondisi baik sebelum melakukan perjalanan.
Petugas masih bekerja untuk membersihkan lokasi kecelakaan dan mengatur arus lalu lintas yang sempat terganggu akibat kejadian tersebut. Kejadian ini juga menjadi pengingat pentingnya keselamatan di jalan raya demi menghindari hal-hal yang lebih fatal.
Polsek Ulaweng menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada saat berkendara, serta mengutamakan keselamatan dan mengikuti aturan lalu lintas demi mencegah kecelakaan serupa di masa depan.