BONE – Palakka, Pelantikan petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk Pemilu 2024 tingkat kecamatan Palakka Kabupaten Bone secara serentak. Pelantikan tersebut juga di laksanakan dikecamatan Palakka khususnya desa Pasempe diadakan di aula Kantor Desa dan dihadiri oleh kepala desa, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.
Turut hadir dalam kegiatan pelantikan ini Ketua Panitia Pengawas Kecamatan Pemilu (Panwascamlu), Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Pengawas Pemilihan Kecamatan (PKD) Desa, Pemerintah Desa, dan petugas KPPS yang akan dilantik.
Rangkaian kegiatan pelantikan mencakup pembukaan, pembacaan naskah fakta integritas KPPS, penandatanganan fakta integritas oleh perwakilan laki-laki dan perempuan, penyerahan surat keputusan kepada para petugas KPPS, sambutan, pengarahan dari para undangan, dan doa penutup.
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Palakka Polres Bone desa Pasempe Bripka Muhammad Junaid menyampaikan ucapan selamat kepada para anggota KPPS terpilih, menekankan pentingnya melaksanakan tugas sesuai peraturan dan mendorong upaya pencegahan pelanggaran pemilu. Bhabinkamtibmas juga menekankan koordinasi terkait keamanan kepada para petugas KPPS, Polsek, dan Polres. Ia mengajak para anggota KPPS untuk segera melaporkan gangguan kamtibmas yang diketahui atau dialami ke pihak berwenang atau menghubungi 110 guna menjaga kelancaran Pemilu 2024 di kecamatan Palakka. 19plk