Bone -Apala Bhabinkamtibmas Polsek Barebbo Brigpol Andi Multasang, S.E. melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) atau sambang di Desa Parippung, Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara pihak Kepolisian dengan warga setempat, serta meningkatkan hubungan baik dan kepercayaan masyarakat terhadap aparat keamanan. Rabu 18/12/24
Dalam kegiatan tersebut, Brigpol Andi Multasang berkeliling di sejumlah titik di Desa Parippung, menemui warga dan menyampaikan pesan-pesan keamanan, serta mendengarkan keluhan dan kebutuhan warga terkait kondisi keamanan di lingkungan mereka. Hal ini dilakukan sebagai bagian dari upaya preventif untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif, serta memberikan rasa nyaman kepada masyarakat.
“Melalui kegiatan DDS ini, kita berharap dapat lebih dekat dengan masyarakat, mendengarkan langsung permasalahan yang ada, dan memberikan solusi yang tepat. Selain itu, ini juga untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Kepolisian dengan warga,” ujar Brigpol Andi Multasang.
Kegiatan sambang ini mendapat respons positif dari warga Desa Parippung. Mereka menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan berharap kegiatan serupa terus dilakukan untuk memperkuat sinergi antara masyarakat dan aparat kepolisian.
Dengan dilaksanakannya DDS ini, diharapkan dapat tercipta hubungan yang lebih harmonis antara warga dan pihak kepolisian, serta menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat di Desa Parippung.
NnZz