Tellu Siattinge, polresbonetribratanews.com – Sambang Polri adalah salah satu kegiatan yang dapat membangun kedekatan antara masyarakat dengan Polisi. Hal ini pun dapat menguatkan dan mempertegas upaya harkamtibmas yang merupakan tugas pokok Polri.
Sambang inilah yang kemudian dilakukan oleh salah seorang Bhabinkamtibmas Polsek Tellu Siattinge, Brigpol Citra Demmu. Kegiatan ini ia laksanakan di desa binaannya, desa Lanca, Tellu Siattinge, Bone, pada hari Jumat (17/01).
Dengan pelaksanaan kegiatan sambang ini Citra dapat bertemu dan memaksimalkan upaya pembinaannya terhadap masyarakat.
Kesempatan tersebut Citra gunakan dengan memberikan beberapa imbauan, di antaranya meminta masyarakat untuk membantu menjaga situasi kamtibmas di lingkungan mereka masing-masing.
Melalui kegiatan ini, Citra berharap dapat terbangun hubungan yang baik dengan masyarakat. Serta membentuk kesadaran masyarakat untuk bisa lebih peduli terhadap lingkungan di sekitar tempat tinggal mereka.
AI_26