Tellu Siattinge, polresbonetribratanews.com – Upacara peringaatan hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia adalah salah satu momen penting, yang ditunggu banyak orang. Kapolsek Tellu Siattinge, Iptu H. Usman, S.Sos. pun turut menghadiri kegiatan ini bersama forkopimcam Tellu Siattinge.
Kegiatan ini terlaksana pada hari Kamis (17/08/2023), berlokasi di lapangan Kelurahan Tokaseng, Tellu Siattinge, Bone.
Baca juga : Bripka Idrus hadiri penyuluhan penyakit menular
Upacara ini menandakan bahwa negara Indonesia saat ini telah memasuki usia 78, sejak tahun 1945.
Camat Tellu Siattinge, Andi Kusayyang, S.Sos., M.Si., yang memimpin langsung pelaksanaan kegiatan ini.
Upacara berjalan khidmat, dengan komandan upacaranya adalah Serma Ibrahim dari Koramil 04 Tellu Siattinge. Sementara para peserta upacara berasal dari para pegawai negeri maupun tenaga kontrak dan honorer sekecamatan Tellu Siattinge.
Hadir pula para pelajar SD, SMP dan SMA sekecamatan Tellu Siattinge sebagai bagian dari peserta upacara.
Kehadiran Kapolsek Tellu Siattinge ini sebagai salah satu wujud semangat akan rasa nasionalisme atas kemerdekaan bangsa Indonesia.
“Melalui upacara peringatan kemerdekaan Indonesia yang ke 78 ini, dapat menjadi sebuah renungan bagi kita semua. Juga sebagai sarana untuk memperbanyak rasa syukur serta komitmen untuk menjaga dan mengembangkan negara Indonesia menjadi lebih baik lagi,” ujar H. Usman.
Baca juga : Personel Polsek Tellu Siattinge Membangun Komunikasi dengan Pedagang di Pasar Tokaseng
Sementara bendera merah putih dikibarkan langsung oleh pasukan pengibar bendera (paskibra) dari Kecamatan Tellu Siattinge, yang telah berlatih selama satu bulan terakhir.
AI_26