BONE – Kapolres Bone yang baru, AKBP Sugeng Setio Budhi, S.I.K., M.Tr.Opsla memimpin apel pagi perdananya di halaman Mapolres Bone pada Rabu (16/4/2025). Apel tersebut diikuti oleh seluruh pejabat utama Polres Bone, para Kapolsek jajaran, serta seluruh personel Polres Bone.
Dalam arahannya, AKBP Sugeng menekankan pentingnya kedisiplinan sebagai pondasi utama dalam pelaksanaan tugas kepolisian. Ia mengingatkan seluruh anggota agar menjaga integritas, meningkatkan etos kerja, serta menjunjung tinggi nilai-nilai profesionalisme dalam setiap pelaksanaan tugas di lapangan.
Selain itu, beliau juga mengajak seluruh personel untuk bekerja secara solid dan saling mendukung demi mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Bone. Ia menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah berjalan baik serta membuka ruang komunikasi dan koordinasi yang terbuka dengan seluruh jajaran.
Apel pagi ini menjadi simbol awal kepemimpinan AKBP Sugeng Setio Budhi sebagai Kapolres Bone, sekaligus penegasan terhadap semangat baru dalam pelaksanaan tugas Polri yang lebih profesional, humanis, dan berintegritas.
Emank21