Menu

Mode Gelap
Pastikan Keamanan Nataru, Forkopimda Bone Tinjau Pos Pengamanan dan pelayanan di Bone” Waspada Kejahatan Bermodus Video Call WhatsApp, Begini Cara Mencegah dan Mengatasinya Hari Maulid Nabi, Kapolda Sulsel Letakkan Batu Pertama Pembangunan Pondok Tahfidz Darussalam Misteri Terungkap: Orang Tua Bayi Terlantar di Watampone Ditemukan Kurang dari 24 Jam Unit Resmob Polres Bone Bekuk Pelaku Utama, Lengkapi Penangkapan Dua Tersangka Sebelumnya

Polsek Mare · 15 Mar 2025 22:06 WITA ·

Wujud Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Desa Mattampawalie Dampingi Petani Panen Jagung


 Wujud Ketahanan Pangan,  Bhabinkamtibmas Desa Mattampawalie Dampingi Petani Panen Jagung Perbesar

Bone -Mare
Dalam rangka Mewujudkan program ketahanan pangan, Bhabinkamtibmas Desa Mattampawalie Polsek Mare Bripka Andi Sudirman melaksanakan pendampingan dan membantu petani saat kegiatan panen jagung milik Kelompok Tani (Poktan) atas nama Doajeng yang bertempat di Desa Mattampawalie Kecamatan Mare Kabupaten Bone, Kamis (13/03/2025).

Dalam kegiatan tersebut, para petani mengungkapkan adanya tantangan yang dihadapi dalam proses penanaman jagung hingga panen jagung , seperti gagal panen akibat Serangan Hama, Cuaca yag tidak menentu hingga penggunaan pupuk yang berdampak pada menurunnya hasil panen dan mengancam produktivitas pertanian di wilayah tersebut.

Bhabinkamtibmas Bripka Andi Sudirman hadir untuk membantu panen jagung dan memberikan motivasi kepada para petani agar tetap semangat dan terus berupaya dalam meningkatkan produktivitas pertanian di masa mendatang.

“Selaku bhabinkamtibmas yang juga selaku polisi penggerak saya berharap pendampingan ini dapat memberikan semangat kepada para petani, serta mendorong untuk bersama sama mencari solusi terbaik untuk mengatasi masalah tersebut agar hasil pertanian dapat meningkat dan kesejahteraan petani dapat terwujud dalam mewujudkan ketahanan pangan ,” ungkapnya.

Pendampingan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini merupakan salah satu bentuk sinergi antara Polri dan masyarakat dalam mendukung ketahanan pangan yang menjadi prioritas utama pemerintah serta mendorong pengembangan sektor pertanian di Desa Mattampawalie.

Dengan adanya perhatian dari berbagai pihak, diharapkan petani di Desa Mattampawalie dapat terus mengembangkan inovasi dan menggunakan benih dan pupuk yang lebih sesuai dengan kondisi tanah serta iklim, sehingga kejadian gagal panen dapat diminimalisir di masa mendatang.

Laporan Aff

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Personil Polsek Mare Laksanakan Pengamanan Sholat Tarwih Di Masjid Babul Jannah

15 Maret 2025 - 22:16 WITA

Bhabinkamtibmas Bersama Bhabinsa Dampingi Kepala Desa Selesaikan Problem Solving Warga Binaannya

15 Maret 2025 - 22:01 WITA

Jamin Keamanan Pelaksanaan Shalat Tarawih, Personel Polsek Mare Lakukan Pengamanan Masjid

15 Maret 2025 - 03:49 WITA

Pererat Tali Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Hadiri Buka Puasa Bersama Warga Binaan

15 Maret 2025 - 03:44 WITA

Bhabinkamtibmas Polsek Mare Polres Bone Mengikuti Kegiatan Safari Ramadhan

6 Maret 2025 - 22:00 WITA

Personil Polsek Mare Polres Bone Laksanakan Pengamanan Sholat Isya dan Tarawih

6 Maret 2025 - 21:56 WITA

Trending di Polsek Mare