Bone-Bajoe, Guna menjalin silaturahmi dan tingkatkan sinergitas bersama Kepala Instansi terkait / stakeholders Kawasan Pelabuhan Bajoe, tokoh masyarakat dan Personil TNI di Kawasan Pelabuhan Bajoe dilaksanakan Jumat Curhat. Jumat ( 13/01/2023).
Dilaksanakan oleh Kapolsek Kawasan Pelabuhan Bajoe Polres Bone AKP JAMALUDDIN, SH bersama Waka Polsek Kawasan Pelabuhan Bajoe Ipda Muh. Rusdi A.Md , SH. dan Ka SPKT Polsek Kawasan Pelabuhan Bajoe Polres Bone Aiptu H. ZAINAL ABIDIN.
Dengan duduk bersama di Pojok Ngopi Zona C Wilayah Pelabuhan Bajoe Kawasan Pelabuhan Bajoe Jalan Pelabuhan Bajoe Kelurahan Bajoe Kecamatan Tanete Riattang Timur Kabupaten Bone.
Jumat Curhat dilaksanakan dengan duduk bersama sambil ngopi dan bincang bersama di pojok Ngopi Pelabuhan Bajoe guna menjalin silaturahmi dan sinergitas sehingga situasi kamtibmas tetap kondusif khususnya di Pelabuhan Bajoe.
Kali ini duduk bersama Korsatpel Wilayah Kerja Pelabuhan Bajoe Sdr. Daniel bersama staf Kantor BPTD Bajoe serta tokoh masyarakat di Kawasan Pelabuhan Bajoe guna meningkatkan silaturahmi dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Ati Bajoe