Bone ~ Personil Polsek Dua Boccoe Polres Bone melaksanakan apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Dua Boccoe Akp Samsu Rijal, SH bertempat di halaman mako polsek dua boccoe, selasa (8/11/22).
Kegiatan apael pagi rutin dilaksanakan guna mengecek kesiapan personil dalam melaksanakan tugas serta menerima arahan-arahan dan petunjuk dari pimpinan.
Adapun yang ikut apel pagi yakni kapolsek dua boccoe, waka polsek, para kanit dan personil polsek yang lepas maupun yang mau masuk jaga.
Dalam apel tersebut kapolsek Dua Boccoe Akp Samsu Rijal, SH menyampaikan beberapa arahan kepada anggota yakni diucapakan terima kasih kepada rekan rekan yang telah melaksanakan apel pagi, yang mana apel pagi wajib dilaksanakan oleh seluruh personil dan untuk personil yang belum hadir agar menjadi atensi dan tanggung jawab kanit Propam untuk melakukan absensi, Untuk Bhabinkamtibmas agar diperhatikan laporan hariannya dan laporan bos v2, Laksanakan tugas dengan ikhlas sehingga bernilai ibadah, Layani masyarakat dengan humanis dan cepat direspon apabila ada pengaduan dari masyarakat, Diingatkan kembali kepada seluruh personil agar tetap memantau setiap tahapan Pilkades yang ada diwilayah Dua Boccoe.
Arun21