Menu ✖

Mode Gelap

Polsek Cenrana · 6 Agu 2024 13:55 WITA · kurang dari 1 menit

Eratkan Silaturahmi, Kanit Binmas Polsek Cenrana Kunjungi Kantor Desa.


 Eratkan Silaturahmi, Kanit Binmas Polsek Cenrana Kunjungi Kantor Desa. Perbesar

Bone – Cenrana. Seorang anggota Polri yang menjadi pelindung pengayom dan pelayan masyarakat sudah seharusnya mendekatkan diri dengan masyarakat atau warga, salah satu cara yaitu melakukan sambang ataupun kunjungan.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Kanit Binmas Polsek Cenrana Polres Bone Aipda Mulyadi yang mengunjungi kantor Desa Ajallasse Kecamatan Cenrana Kabupaten Bone. Senin (5/8/2024).

Menurut Aipda Mulyadi kegiatan sambang atau kunjungan ini sudah menjadi rutinitasnya dan bagi seluruh anggota Polsek Cenrana Polres Bone.

Adapun tujuan sambang atau kunjungan ini adalah selain untuk memantau situasi kamtibmas yang ada di Desa tersebut juga untuk melakukan koordinasi sekaligus untuk mengeratkan tali silaturahmi dengan Kepala Desa Ajallasse maupun perangkatnya.

“Kunjungan ini untuk melakukan silaturahmi dengan pak Kades beserta Aparat Desanya, selain itu kunjungan ini juga bertujuan untuk melakukan koordinasi berbagai hal yang menyangkut situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Cenrana khususnya di Desa Ajallasse” Ujar Mulyadi.

Sementara itu Kapolsek Cenrana Polres Bone Iptu Masjaya saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya mengatakan kegiatan tersebut rutin dilakukan oleh seluruh jajarannya termasuk dirinya selaku Kapolsek ” Kegiatan ini sudah menjadi tugas rutin setiap anggota saya termasuk saya sendiri, selaku anggota Polri kita harus selalu turun melakukan kegiatan seperti patroli, sambang atau kunjungan ke warga termasuk pemerintah Desa untuk mengetahui keadaan situasi kamtibmas di wilayah hukum kami”, ungkap Iptu Masjaya.

(CNR1)

Artikel ini telah dibaca 8 kali

Baca Lainnya

Jaga Kamtibmas Di Desa Binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Cenrana Lakukan Sambang.

18 Januari 2025 - 19:13 WITA

Bhabinkamtibmas Polsek Cenrana Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad

17 Januari 2025 - 19:12 WITA

Jalin Komunikasi Dengan Baik, Kanit Binmas Polsek Cenrana Sambangi Warga.

16 Januari 2025 - 20:17 WITA

Kanit Binmas Polsek Cenrana Hadiri Penutupan Turnamen Sepak Bola

14 Januari 2025 - 19:41 WITA

Polsek Cenrana Amankan Semi Final Turnamen Sepak Bola Labotto Cup IV

13 Januari 2025 - 19:44 WITA

TNI Polri Bersinergi Amankan Turnamen Sepak Bola Labotto Cup IV

10 Januari 2025 - 19:29 WITA

Trending di Polsek Cenrana