Polresbonetrinratanews.com, Bone. Aparat Kepolisian Resor Bone menggelar operasi yustisi diwilayah hukum Polres Bone tepatnya di depan Markas Polres Bone jalan Yos Sudarso Kelurahan Tibojong Kecamatan Tanete Riattang Timur Kabupaten Bone guna mengedukasi masyarakat untuk selalu patuh terhadap protokol kesehatan, Senin (03/01/2022) pagi.
Kegiatan oprasi yustisi tersebut digelar melalui personil Satpolairud Polres Bone usai apel pagi yang dipimpin oleh Kanit Patroli Satpolairud Polres Bone Ipda Iwan.
Kanit Patroli Satpolairud Polres Bone saat dijumpai pihak media dilokasi kegiatan mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terkait penanggulangan penyebaran Covid-19.
“Untuk memberikan edukasi kepada warga masyarakat dan menghimbau untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19”, jelas Iwan.
Dalam kegiatan operasi yustisi tersebut, petugas masih menemukan masyarakat yang tidak mengunakan masker dan langsung memberikan teguran dan sanksi terhadap warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan ketika melintas dilokasi operasi.
Sementara, Kasat Polairud Polres Bone Akp A. Sukri Sulaiman saat dikonfirmasi pihak media dilain tempat membenarkan perihal tersebut dan mengatakan bahwa pihaknya akan terus melakukan kegiatan tersebut untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.
“Kegiatan ini terus kami lakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dan untuk melindungi masyarakat dari penuluran Covid-19 serta meningkatkan kesadaran masyarakat agar selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan saat meninggalkan rumah,” jelas A. Sukri.
Akbar