polresbonetribratanews.com, Tellu Siattinge – Menjamin lingkungan masyarakat agar tetap aman, kondusif dan terjaga dengan baik, merupakan salah satu tugas Polri. Terutama bagi petugas-petugas Bhabinkamtibmas, yang mengemban peran tersebut di desa-desa. Seperti yang dilakukan oleh salah seorang personil Bhabinkamtibmas Polsek Tellu Siattinge Aiptu Suhati. Ia rutin melaksanakan sambang di desa binaannya, bertemu dan berdialog dengan para warga. Kali ini dalam kegiatan sambang tersebut, Aiptu Suhati mengingatkan warga tentang bahaya pencurian.
Upaya ini Aiptu Suhati laksanakan demi meningkatkan kesadaran masyarakat akan kepedulian terhadap lingkungan. Karena pencegahan terhadap kejahatan, termasuk pencurian, membutuhkan dukungan masyarakat. Ia mengajak warga untuk saling menjaga dan saling menginformasikan satu sama lainnya. Sehingga masyarakat dapat meminimalisir kerugian maupun dapat mencegah terjadinya pencurian.
Aiptu Suhati juga mengingatkan masyarakat untuk segera melapor kepadanya selaku Bhabinkamtibmas apabila mengalami atau menemukan masalah. Ia pun mempersilahkan masyarakat dapat langsung melapor ke Polsek Tellu Siattinge, apabila mengalami langsung atau mengetahui tentang adanya kejadian pencurian.
Kegiatan ini Aiptu Suhati laksanakan di desa Lea, Tellu Siattinge, Bone, pada hari Kamis (21/11).
AI_26