BONE. Awangpone – Bhabinkamtibmas Polsek Awangpone Polres Bone Briptu Saharuddin, S.Sos menghadiri kegiatan aksi percepatan penurunan Stunting di desa Abbanuang kecamatan Awangpone kabupaten Bone. Kamis (12/08/2021).
Kegiatan tersebut berlangsung di aula kantor Desa Abbanuang guna memberikan penjelasan terhadap warga masyarakat tentang kesehatan anak usia dini serta mengetahui kebutuhan sarana dan prasarana posyandu didesa Abbanuang.
Terlihat hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Sekdes Abbanuang Selle, S.Sos, pendamping desa pemberdayaan, pendamping lokal desa, ketua BPD para Kepala Dusun dan tokoh masyarakat desa Abbanuang.
Kegiatan tersebut juga sebagai bahan mencari solusi dari penyebab apabila terjadinya stunting di desa tersebut mulai dari faktor ekonomi, SDM, hingga faktor geografi desa.
Pada kesempatan itu Briptu Saharuddin tidak lupa menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan himbauan tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan Covid-19.
Saat dikonfirmasi melalui telepon genggamnya, Kapolsek Awangpone Polres Bone Akp Agus, SH mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi harus terus dilakukan secara berkesinambungan agar masyarakat dapat memahami pentingnya kesehatan serta diharapkan agar aparatur desa yang menghadiri kegiatan sosialisasi dapat meneruskan materi kepada warga sehingga maksud dan tujuan kegiatan tersebut sampai kepada warga.(WR)