POLRES BONE – Cenrana. Dengan tingginya angka sebaran Covid-19 di kabupaten bone, maka petugas polsek cenrana polres bone bersama koramil 1407-03 Cenrana bersama-sama melaksanakan Ops yustisi dalam antisipasi penyebaran Virus Covid-19 di wilayah hukum kecamatan cenrana, Senin (8/2/2021).
Kegiatan ini dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, Personil gabungan Polsek/Koramil melakukan operasi yustisi di depan kantor Koramil 1407-03 Cenrana tepatbya di desa nagauleng kecamatan cenrana di titik akses jalan raya.
Penanggung jawab dalam pelaksanaan tugas Ops yustisi tersebut di pimpin oleh waka polsek cenrana polres bone Ipda Muh Arfah mengatakan ” kegiatan operasi yustisi tersebut dilakukan guna mendisplinkan masyarakat akan pentingnya prokes.
“Hari ini kita melaksanakan kegiatan operasi yustisi dengan1 titik tepatnya dijalan poros kecamatan, dimana setiap masyarakat yang ingin melakukan perjalanan ke luar Kota kita periksa apakah sudah menerapkan protokol kesehatan,” ujar Waka polsek.
Ipda Muh Arfah berharap dengan seringnya dilaksanakan operasi yustisi tersebut dapat mencegah penyebaran Covid-19
Mat19