Menu

Mode Gelap
Pastikan Keamanan Nataru, Forkopimda Bone Tinjau Pos Pengamanan dan pelayanan di Bone” Waspada Kejahatan Bermodus Video Call WhatsApp, Begini Cara Mencegah dan Mengatasinya Hari Maulid Nabi, Kapolda Sulsel Letakkan Batu Pertama Pembangunan Pondok Tahfidz Darussalam Misteri Terungkap: Orang Tua Bayi Terlantar di Watampone Ditemukan Kurang dari 24 Jam Unit Resmob Polres Bone Bekuk Pelaku Utama, Lengkapi Penangkapan Dua Tersangka Sebelumnya

Polsek Sibulue · 8 Mar 2025 18:57 WITA ·

Warga Hanyut di Sungai, Tim Gabungan Terus Lakukan Pencarian


 Warga Hanyut di Sungai, Tim Gabungan Terus Lakukan Pencarian Perbesar

Sibulue (08/03) – Seorang warga Desa Pattiro Bajo, Basriadi (56), dilaporkan hanyut di sungai pada Jumat, 7 Maret 2025, sekitar pukul 23.30 WITA. Hingga saat ini, personel gabungan dari Polsek Sibulue, Brimob, Basarnas, dan warga setempat masih melakukan upaya pencarian.

Peristiwa tragis ini disaksikan langsung oleh istri korban, Nurmina (60), yang ikut menemani suaminya mencari ternak sapi mereka. Menurut keterangan Nurmina, saat itu mereka berdua hendak menyeberangi sungai di Desa Pattiro Bajo. Namun, nahas, Basriadi tergelincir dan langsung terseret derasnya arus sungai.

“Air sungai saat itu cukup tinggi dan arusnya sangat deras karena beberapa hari terakhir hujan turun cukup lebat,” ungkap Nurmina dengan suara bergetar. Melihat suaminya terseret arus, ia berteriak histeris dan segera mencari pertolongan. Warga yang mendengar teriakan Nurmina segera berkumpul dan melaporkan kejadian ini ke Polsek Sibulue.

Kapolsek Sibulue, Iptu Muh. Arfah, dalam keterangannya menyampaikan bahwa pencarian korban terus dilakukan sejak semalam hingga saat ini.

“Kami dari Polsek Sibulue, bersama personel Brimob, Basarnas, dan warga, masih berupaya mencari korban. Kami berharap korban segera ditemukan dalam keadaan selamat. Kami juga turut mendoakan agar keluarga korban diberi ketabahan menghadapi situasi ini,” ujarnya.

Hingga berita ini diturunkan, pencarian masih terus berlangsung. Tim SAR dan warga setempat menyisir aliran sungai dengan perahu serta alat bantu lainnya

Artikel ini telah dibaca 11 kali

Baca Lainnya

Anggota Polsek Sibulue Bersama Bhayangkari Berbagi Takjil kepada Pengendara

16 Maret 2025 - 18:22 WITA

Korban Tenggelam di Sungai Bajo Rilau Ditemukan, Kapolsek Sibulue: “Mohon Keluarga Ikhlas dan Tabah”

9 Maret 2025 - 10:34 WITA

Ceramah Tarawih, Kapolsek Sibulue Selipkan Pesan-Pesan Kamtibmas

8 Maret 2025 - 19:58 WITA

Cegah Balap Liar, Aiptu Yassir Bubarkan Aktivitas Anak Muda di Jalan Poros Lapeccanng

8 Maret 2025 - 19:39 WITA

Polsek Sibulue Laksanakan Patroli Subuh, Cegah Balapan Liar

8 Maret 2025 - 19:25 WITA

Jamin Ibadah Berjalan Aman, Arus Lalin Lancar, Personil Polsek Sibulue Laksanakan Pengamanan di Sekitar Masjid Istiqbal

8 Maret 2025 - 19:12 WITA

Trending di Polsek Sibulue