Bone – Manurunge, Bertempat di Masjid Al Muhajirin Pallengoreng, Jalan Jenderal Gatot Subroto, Kelurahan Biru, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, berlangsung giat Sholat Isya dan Sholat Tarawih berjamaah bulan suci Ramadhan,Kegiatan ini diikuti oleh umat Muslim setempat dan berlangsung dengan khidmat.”Sabtu (08/03/2025)
Sebelum pelaksanaan Sholat Tarawih, jemaah terlebih dahulu mengikuti ceramah agama yang dibawakan oleh Ustadz Muh. Tahir, SH, MH, dengan tema “Berbakti Kepada Kedua Orang Tua.” Ceramah ini mengingatkan pentingnya menghormati dan menyayangi orang tua sebagai bagian dari ajaran Islam yang mulia.
Bhabinkamtibmas Polsek Tanete Riattang, Bripka Tenri Lesang, turut hadir untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan ibadah berlangsung. “Kami hadir untuk memberikan rasa aman dan memastikan kegiatan ibadah berjalan dengan lancar serta kondusif,” ujar Bripka Tenri Lesang.
Pengamanan dilakukan guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan serta memberikan kenyamanan bagi masyarakat dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan. Kehadiran aparat kepolisian juga sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan keagamaan yang dilaksanakan oleh masyarakat.
Kapolsek Tanete Riattang Kompol Muh.Tawil,S.Sos menyampaikan apresiasinya terhadap peran personil kepolisian dalam mengamankan kegiatan ibadah selama Ramadhan. “Kami berkomitmen untuk selalu hadir dalam setiap kegiatan keagamaan, terutama di bulan suci ini, guna memberikan rasa aman dan menjaga ketertiban,” ungkap Kapolsek.
EAT 39