Tellu Siattinge, polresbonetribratanews.com – Bhabinkamtibmas Polsek Tellu Siattinge, Briptu Fitriani Sultan, rutin melaksanakan kegiatan sambang.
Kali ini Fitriani berkunjung di desa binaannya, Desa Waji, Tellu Siattinge, Bone, pada hari Sabtu (05/08/2023).
Sambang yang dilakukan oleh Fitriani ini, merupakan salah satu cara Fitriani selaku Bhabinkamtibmas, untuk membangun kedekatan dengan masyarakat.
Baca juga : Urai kemacetan, Aiptu Soedjadi lakukan pengaturan di depan kantor Camat Tellu Siattinge
Bhabinkamtibmas berfungsi sebagai jembatan antara kepolisian dan masyarakat. Dengan rutin berkunjung, akan memudahkan akses untuk berinteraksi dengan masyarakat di desa binaannya.
Dengan memiliki hubungan yang akrab, Bhabinkamtibmas dapat lebih mudah mendapatkan informasi mengenai potensi gangguan keamanan atau permasalahan sosial yang sedang terjadi.
Melalui interaksi sehari-hari, Bhabinkamtibmas pun diharapkan dapat membentuk kedekatan dengan warga. Sehingga pesan-pesan edukasi yang berkaitan dengan upaya harkamtibmas, dapat lebih mudah masyarakat terima.
“Sambang dan edukasi kepada masyarakat, adalah salah satu cara kami Bhabinkamtibmas untuk menjaga kestabilan situasi kamtibmas di desa binaan kami,” ujar Fitriani.
Baca juga : Personel Polsek Tellu Siattinge Membangun Komunikasi dengan Pedagang di Pasar Tokaseng
“Hal ini kami lakukan agar masyarakat dapat memahami betapa pentingnya menjaga situasi kamtibmas,” tambah Fitriani.
Karena hanya dengan kamtibmas yang aman, stabilitas kehidupan dan ekonomi masyarakat pun dapat berjalan baik, dan bahkan dapat meningkat.
Melalui kegiatan sambang juga, dapat terbangun hubungan silaturahmi yang baik antara Bhabinkamtibmas dengan masyarakat.
Harapan Fitriani, melalui kegiatan sambang ini, semoga dapat memberikan dampak positif di tengah-tengah masyarakat.
“Kami berharap dapat kembali membangun citra Polri yang positif di mata masyarakat,” terang Fitriani.
AI_26