Bone –Apala Bhabinkamtibmas Polsek Barebbo, Bripka Retno Tahir SH, melakukan kegiatan sambang ke masyarakat di wilayah tugasnya untuk mengajak orang tua lebih memperhatikan perkembangan anak remaja mereka. Kegiatan sambang ini dilakukan untuk mengurangi potensi anak-anak menjadi korban maupun pelaku kejahatan. Senin 3/2/25
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Retno Tahir menyampaikan pesan kepada orang tua agar lebih aktif mengawasi pergaulan anak-anak mereka, terutama remaja yang rentan terpengaruh oleh hal-hal negatif di lingkungan sekitar. Ia juga mengingatkan bahwa pendidikan moral dan bimbingan yang baik dari keluarga sangat penting untuk membentuk karakter anak, serta menjauhkan mereka dari bahaya penyalahgunaan narkoba dan tindak kejahatan lainnya.
“Peran serta orang tua dalam mengawasi dan mendampingi anak remaja sangat vital, agar mereka dapat terhindar dari potensi bahaya yang bisa mengancam, baik itu menjadi korban kejahatan maupun terjerumus menjadi pelaku kejahatan,” ujar Bripka Retno.
Lebih lanjut, Bripka Retno berharap dengan adanya kegiatan sambang ini, dapat tercipta kerjasama yang lebih baik antara pihak kepolisian dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman, terutama bagi anak-anak dan remaja. Ia juga mengajak orang tua untuk tidak ragu dalam melapor apabila melihat hal-hal yang mencurigakan terkait anak remaja di lingkungan mereka.
Kegiatan sambang ini menjadi bagian dari upaya preventif yang terus dilakukan oleh Polsek Barebbo untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, serta memberikan edukasi kepada masyarakat agar lebih waspada terhadap potensi kejahatan yang mungkin terjadi.
NnZz